Close

5 Destinasi Wisata Paling Populer di Jepang

5 Destinasi Wisata Paling Populer di Jepang
  • PublishedJanuari 7, 2026

okfashion.org – Tokyo, Jepang, dikenal sebagai destinasi yang modern dengan teknologi canggih, gedung pencakar langit, dan juga pusat belanja yang tiada habisnya. Namun, di balik itu semua, Ibu Kota Jepang ini juga menyimpan banyak destinasi wisata yang menarik dikunjungi:

  1. Kuil Senso-ji, Asakusa



    Sebagai kuil tertua di Tokyo, Senso-ji menghadirkan suasana klasik dengan lentera merah raksasa, asap dupa, dan arsitektur tradisional. Di sekitarnya, terdapat Nakamise Street yang penuh toko oleh-oleh khas Jepang.

  2. Gedung Pemerintah Metropolitan Tokyo, Shinjuku



    Ingin menikmati panorama Tokyo dari ketinggian tanpa biaya? Observation deck gedung ini jawabannya. Di hari cerah, bahkan Gunung Fuji bisa terlihat.Tersedia ruang salat di Tokyo Tourist Information Center. Untuk kuliner halal, kamu bisa mencoba Gyumon Halal Yakiniku atau restoran Yoshiya.

  3. Kastil Edo



    Jangan lewatkan tur gratis di Kastil Edo yang juga merupakan kediaman Keshogunan Tokugawa, Istana Kekaisaran Tokyo. Kasti ini telah menjadi rumah bagi kaisar-kaisar sejak 1868. Beberapa tempat terbuka untuk umum dan gratis di kunjungi meski tak bisa masuk ke dalam gedung.

  4. Taman Yoyogi



    Taman di Jepang bisa di kunjungi secara gratis, lho. Salah satu yang terkenal dan wajib kamu datangi adalah Yoyogi Park. Yoyogi Park sering di sebut wisata tak nyata di Tokyo, terutama saat musim gugur, karena kecantikannya.

  5. Harajuku & Shibuya
    Dua kawasan ikonik ini adalah pusat budaya anak muda Jepang. Dari Shibuya Crossing hingga Takeshita Street, semuanya bisa di eksplor gratis.Untuk fasilitas ibadah, kamu bisa mengunjungi Tokyo Camii yang menjadi masjid terbesar di Jepang.

 

Baca selanjutnya : 5 Destinasi Wisata di Asia Sedang Naik Daun di Tahun 2026

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *